Rabu, 11 Desember 2019

Cara Membuat dan Contoh Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris


Cara Membuat, Format Penulisan, Contoh dan Tips Membuat Lamaran Kerja Dalam Bahasa Inggris Yang Baik dan Benar





Cara Membuat Surat / Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris harus diketahui oleh pelamar kerja. Pasalnya, lamaran kerja menggunakan bahasa Indonesia mungkin cukup. Namun, jika bisa menulisnya dengan bahasa Inggris, maka itu akan menjadi nilai plus di mata perekrut.





Bagi kalian para fresh graduate ataupun yang berencana kembali mencari kerja, simak ulasan tentang cara membuat lamaran kerja dalam bahasa Inggris di bawahuntuk bahan referensi ya.





Baca Juga: Percakapan Bahasa Inggris Tentang Mengerjakan PR (Homework)






Format Surat Lamaran Kerja





Seperti surat-surat formal pada umumnya, surat lamaran kerja juga memiliki format. Sebenarnya, susunannya hampir sama dengan surat lainnya, tetapi tentunya berisi hal yang berkaitan dengan pekerjaan. Berikut ini format surat lamaran kerja yang bisa dijadikan sebagai acuan.





1. Bagian Pembuka Surat





Sebelum masuk ke paragraf pertama, kalian harus menuliskan beberapa hal yang menyangkut waktu pembuatan surat dan kepada siapa atau ke mana surat tersebut ditujukan. Hal ini ditulis sama seperti saat kalian menulis jenis surat lainnya.





Tanggal dan tujuan pada surat berfungsi agar perekrut mengetahui kapan surat tersebut dibuat dan memastikan bahwa memang perusahaan tersebut yang menjadi tujuan kalian. Pada tujuan surat, sebaiknya kalian menulis nama perekrut.





Berusahalah untuk mencari tahu nama manajer HRD di perusahaan yang kalian lamar. Hal tersebut akan memberikan kesan bahwa kamu sudah mencari tahu lebih dalam tentang perusahaan terkait. Jika kalian tidak menemukannya, baru kalian bisa menuliskan jabatannya.





2. Paragraf Pembuka





Awali paragraf pembuka dengan menyapa pihak yang dituju. Setelah itu, di baris selanjutnya kalian bisa mengisi paragraf pertama dengan posisi yang ingin kalian lamar dan alasannya. Jelaskan mengapa jabatan atau perusahaan tersebut membuat kalian ingin bekerja di situ.





Di paragraf ini kalian tidak perlu menyebutkan nama ya, karena perekrut bisa mengetahuinya dari CV dan akhir surat ini. Fokus saja pada alasan mengapa kalian menginginkan posisi yang diincar. Selain itu, jelaskan informasi dan kualifikasi dasar kalian.





3. Paragraf Isi





Jika di paragraf pertama kalian sudah menyebutkan gambaran kualifikasi yang kalian miliki, kini saatnya kalian memperdalamnya. Dukung hal tersebut dengan pengalaman dan kemampuan kalian pada pekerjaan sebelumnya.





Tentunya, hal diatas harus relevan dengan bidang yang kalian incar, ya. Kalian juga bisa menjelaskannya dalam bentuk angka. Hal tersebut dilakukan karena perekrut lebih tertarik dengan informasi yang dibalut dengan statistik.





Jika kalian adalah fresh graduate yang belum memiliki pengalaman kerja, kalian bisa mengisi paragraf ini dengan uraian mengenai pengalaman magang, aktivitas organisasi, kejuaraan pada kompetisi, volunteer work, dan juga nilai IPK. Tekankan bagaimana kalian bisa berguna bagi perusahaan.





4. Paragraf Penutup





Paragraf terakhir adalah tempat untuk menunjukkan bahwa kalian menanti kesempatan wawancara. Kalian bisa menggunakan kalimat yang menarik untuk memberi kesan yang bagus pada perekrut. Jangan lupa mengucapkan terima kasih di akhir paragraf ya.





5. Bagian Penutup Surat





Setelah paragraf penutup ditulis, kalian wajib mengakhiri surat dengan memberikan salam dan nama lengkap. Salam dalam Bahasa Inggris bisa menggunakan frasa “best regards”, “sincerely yours”, atau cukup “regards” saja.





Tips Membuat Lamaran Kerja Bahasa Inggris





Karena bahasa Inggris bukan bahasa sehari-hari kalian, maka dalam pembuatannya pun harus lebih berhati-hati supaya tidak terjadi kesalahan. Berikut ini tips cara membuat lamaran kerja dalam bahasa Inggris dengan baik.





  1. Gunakan bahasa yang formal, tetapi tidak kaku
  2. Gunakan kalimat yang simple, padat, dan jelas
  3. Pastikan tatanan bahasa Inggris (grammar) yang digunakan sudah benar
  4. Hindari kata-kata typo
  5. Gunakan font formal, seperti Arial atau Times New Roman
  6. Periksa ulang surat lamaran kerja sebelum dikirim
  7. Jika surat lamaran kerja dikirim via email (di badan email), maka pastikan subjek email terisi




Baca Juga: 12 Contoh Percakapan Bahasa Inggris 2 Orang di Sekolah dan Artinya





Contoh Surat Lamaran Pekerjaan





Setelah mengetahui format dan tipsnya, sekarang kalian bisa membaca contoh surat lamaran pekerjaan dalam Bahasa Inggris. Selain itu, kami juga sudah menyediakan contoh dan artinya di bawah.





Jakarta, January 5, 2021





Mr. Mulyo Harimurti
HRD Manager
PT Media Visual Televisi
Jl. Komodo No. 32
Jakarta Utara





Dear Mr. Harimurti





Based on the information from carikerja.com on December 26, 2020, PT Media Visual Televisi is recruiting for reporter & journalist position. I wish to apply for the position. As a fresh graduate with experience in an internship program as a journalist, I believe I am a strong candidate for the position in PT Media Visual Televisi.





During my time at the Universitas Gadjah Mada, I am active as a member of a journalistic club and I was awarded the top prize in the student news report writing competition. Then, when I was in fifth semester, I joined a student exchange in Singapore. It hones my English skill both writing and speaking.





My GPA is 3.71 on a scale of 4.00. With the facts that I am a hard worker, creative person, can work as a team or individually, and can work under pressure, I hope my experience above can be an asset for your company.





Your commitment to give the best news and entertainment is always inspiring me. I would love to bring that dedication in my career. I am waiting for a chance to do an interview with you. Thank you for your consideration and attention.





Best Regards,





Natalia Michela Adin





Terjemahan:





Jakarta, 5 Januari 2021





Bapak Mulyo Harimurti
Manajer HRD
PT Media Visual Televisi
Jl. Komodo No.32
Jakarta Utara





Bapak Harimurti yang terhormat





Berdasarkan informasi dari carikerja.com pada 26 Desember 2020, PT Media Visual Televisi sedang merekrut untuk posisi reporter & jurnalis. Saya ingin melamar posisi tersebut. Sebagai lulusan baru dengan pengalaman magang sebagai jurnalis, saya yakin saya adalah kandidat yang kuat untuk posisi di PT Media Visual Televisi.





Selama berada di Universitas Gadjah Mada, saya aktif sebagai anggota klub jurnalistik dan pernah mendapatkan penghargaan tertinggi dalam lomba penulisan laporan berita mahasiswa. Lalu, saat saya semester lima, saya mengikuti pertukaran pelajar di Singapura. Ini mengasah kemampuan bahasa Inggris saya baik menulis maupun berbicara.





IPK saya 3,71 dengan skala 4,00. Dengan fakta bahwa saya adalah seorang pekerja keras, kreatif, dapat bekerja sebagai tim atau individu, dan dapat bekerja di bawah tekanan, semoga pengalaman saya di atas dapat menjadi aset bagi perusahaan Anda.





Komitmen Anda untuk memberikan berita dan hiburan terbaik selalu menginspirasi saya. Saya ingin sekali membawa dedikasi itu dalam karir saya. Saya menunggu kesempatan untuk melakukan wawancara dengan Anda. Terima kasih atas pertimbangan dan perhatian Anda.





Salam Hormat,





Natalia Michela Adin





Demikian tips, contoh, dan cara membuat lamaran kerja dalam bahasa Inggris yang baik. Sekarang, kalian tidak perlu bingung lagi belajar bahasa inggris jika ingin membuat surat lamaran pekerjaan berbahasa inggris. Pastikan surat lamaran pekerjaan kalian sudah benar ya!



Sumber er.com


EmoticonEmoticon

:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:o
:>)
(o)
:p
:-?
(p)
:-s
8-)
:-t
:-b
b-(
(y)
x-)
(h)