Di artikel kali ini ridpircom akan mencoba memberikan pengalaman Cara Menghilangkan Iklan di File Manager Semua seri HP Xiaomi dengan Permanen yang bisa dicoba di berbagai tipe HP xiaomi (MIUI 8, 9, 10 dan 11)
Seperti yang kita ketahui di ponsel xiaomi yang setiap hari kita pakai sering muncul iklan dibeberapa aplikasi yang sudah terpasang secara default.
Iklan – iklan tersebut memang muncul di beberapa aplikasi bawaan dari HP xiaomi itu sendiri, yang mana tentunya hal tersebut sangat menjengkelkan penggunanya.
Baca YUK! Cara Menghilangkan Rekomendasi Aplikasi di Folder Xiaomi
Salahsatu dari beberapa aplikasi yang sering muncul iklan ini yaitu Pemutar musik, pemutar video dan file manager. Bahkan yang menurut saya paling membuat geram muncul di aplikasi pembersih sampah.
Bukannya membersihkan HP dari sisa sampah yang tadinya agar membuat kinerja hp menjadi ringan malah terkena imbas lelet gara-gara muncul iklan.
Meskipun begitu kita harus tetap tenang, karena pabrikan UI xiaomi ini telah memberikan fitur kepada penggunanya untuk menyembunyikan/ menghilangkan iklan yang muncul.
Dan berikut ini adalah beberapa tips yang bisa kamu coba untuk menghilangkan iklan di aplikasi file manager bawaan xiaomi
Cara Menghilangkan Iklan di File Manager Xiaomi
- Buka aplikasi keamanan
- Setelah terbuka, gulir kebawah dan cari “Penggunaan Data”
- Setelah masuk ke “Penggunaan Data” selanjutnya tap pada “Batasi Penggunaan Data”
- Cari aplikasi file manager dibagian “Aplikasi Sistem” dan ubah centang hijau menjadi cakra
Jika tampilan aplikasi keamanan kamu berbeda dari gambar diatas, bisa menyesuaikan
Langkah diatas bisa kamu coba juga diterapkan ke aplikasi lainnya yang sering muncul iklan, karena pada dasarnya iklan akan muncul apabila aplikasi tersebut bisa mengakses internet.
Dengan memblok aplikasi tersebut agar tidak bisa mengakses internet, maka sudah bisa dipastikan iklan tidak akan muncul lagi selama settingan tersebut tidak berubah.
Lihat juga: 4 Cara Mudah Mengatasi Sinyal 4G Hilang di HP Xiaomi
Demikian artikel kali ini mengenai cara menghilangkan iklan di file manager xiaomi yang tentunya bisa kamu cobat disemua seri xiaomi (redmi 4, 4a, 4x, 5, 5a, note 5a, 6, 6a dan seri lainnya yang terpasang MIUI 8, 9, 10 serta 11)
Sumber er.com
EmoticonEmoticon